KMP Jurung-Jurung Berlayar ke Water Front City Pangururan Disambut Bupati dan Wakil Bupati Samosir

    KMP Jurung-Jurung Berlayar ke Water Front City Pangururan Disambut Bupati dan Wakil Bupati Samosir
    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, Wakil Bupati Samosir Drs. Martua Sitanggang, General Manager PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba Fauzie Akhmad dan Kepala Dinas Perhubungan Samosir Laspayer Sipayung saat berada di KMP Jurung-Jurung

    SAMOSIR-Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom bersama Wakil Bupati Samosir Drs. Martua Sitanggang, MM menyambut baik pelayaran perdana Kapal Motor Penumpang (KMP) Jurung-Jurung ke Water Front City Pangururan, Jumat (22/03/2024)

    Setibanya di Water Front City Pangururan, Bupati Samosir dan Wakil Bupati Samosir bersama General Manager PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba Fauzie Akhmad langsung menaiki KMP Jurung-Jurung untuk menjajal lintasan ke objek wisata Sibea-bea

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom mengungkapkan, bahwa pelayaran KMP Jurung-Jurung  dari Kabupaten Dairi ke Kabupaten Samosir merupakan salah satu terobosan yang dijalin pemerintah Samosir dengan PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero)

    "Kapal Motor Penumpang (KMP) Jurung-Jurung yang menghubungkan antar tiga Kabupaten ini bertujuan untuk memudahkan akses wisatawan yang akan berkunjung ke Samosir. Kapal mewah ini sebelumnya melayani rute Tongging-Silalahi, kini menambah trip ke Samosir tepatnya ke Simanindo.

    Bupati Samosir juga menyebutkan, bahwa kehadiran KMP Jurung-Jurung dengan fasilitas mewah ini akan semakin memudahkan pengunjung ke Samosir lantaran dapat menghemat waktu tempuh dan dari Kabupaten Karo menuju Simanindo hanya dua jam lebih

    Kapal Motor Penumpang (KMP) Jurung-Jurung ini juga direncanakan akan melayani rute Tongging ke Silalahi menunju Simanindo dan meminta agar sampai ke Water Front Pangururan. Diharapkan KMP Jurung-Jurung sebagai Bus Air yang dapat menjangkau objek-objek wisata di Samosir.

    General Manager PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba mendukung usulan Bupati Samosir untuk menambah rute sampai ke Water Front City Pangururan dan sebagai koorporasi tentunya jika memiliki potensi nilai ekonomi yang menguntungkan pasti kami sambut dengan tangan terbuka.

    "Namun kami juga harus tunduk dengan aturan dan peraturan yang telah ditetapkan pemerintah yang terkait, "ujar Fauzie Akhmad sembari mengatakan, Kapal Motor Penumpang (KMP) Jurung-Jurung akan berlayar di lintasan Tongging-Silalahi-Simanindo setiap harinya

    Uji coba lintasan baru antar tiga Kabupaten tersebut dihadiri Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba Rijiaya Simarmata, Kepala Dinas Perhubungan Samosir Laspayer Sipayung dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Samosir Immanuel Sitanggang,

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pemkab Simalungun Gelar Buka Puasa Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Simalungun Lakukan Penataan Kota...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami